Blog Tiket Turindo

4 trik cari tiket lebaran 2016 harga murah

Lebaran 2016 ini, jumlah pemudik yang menggunakan pesawat diperkirakan mengalami lonjakan dibanding tahun sebelumnya. Menurut Kementerian Perhubungan (Kemenhub), tahun ini pemudik dengan angkutan udara bisa mencapai 4,7 juta jiwa, angka ini naik sebesar 7,62% jika dibandingkan dengan tahun lalu.

Tak hanya jumlah pemudik, harga tiket pesawat pun diprediksi mengalami kenaikan. tiketturindo, perusahaan teknologi ternama di Indonesia yang menyediakan layanan booking tiket pesawat, menyebutkan bahwa harga tiket mulai merangkak naik mulai H-2 minggu Lebaran. Namun, tiket pesawat murah masih bisa Anda dapatkan dengan empat tips ampuh berikut:

1. Pesan tiket jauh-jauh hari

Begitu memasuki Ramadhan 2016, sebaiknya Anda sudah berburu tiket untuk Lebaran. Terlebih setelah mengetahui bahwa harga tiket akan merangkak naik mulai dua minggu sebelum Lebaran, maka tak ada alasan lagi untuk menunda.

Terlambat memesan tiket untuk mudik bisa berujung kurang mengenakkan. Dua hal yang mungkin terjadi adalah harga tiket yang kian melambung dan yang lebih buruk, Anda tidak kebagian kursi.

2. Pilih rute penerbangan alternatif

Anda bisa mencoba terbang dengan rute alternatif demi harga tiket pesawat yang lebih rendah. Contohnya jika Anda mudik ke kawasan Yogyakarta, yang jaraknya terbilang tak jauh dari Solo. Jika harga tiket ke Yogyakarta lebih mahal dari penerbangan ke Solo, maka Anda bisa coba untuk memesan tiket ke Solo dan meneruskan perjalanan darat. Tentu saja sebelumnya Anda harus memperhitungkan semuanya dengan baik, jangan sampai pemilihan rute alternatif malah memberatkan Anda.

3. Coba terbang saat malam hari atau subuh

Sebenarnya harga tiket yang relatif lebih murah saat malam hari atau subuh tak hanya terjadi pada masa mudik. Di hari biasa pun, harga penerbangan pada jam tersebut umumnya lebih rendah dibandingkan jadwal penerbangan lainnya.

Berangkat saat subuh bisa menjadi pilihan yang patut Anda pertimbangkan. Anda bisa berangkat ke bandara segera setelah sahur. Penerbangan subuh ini juga memiliki keuntungan lain. Karena Anda berangkat lebih awal, Anda akan sampai di kampung halaman lebih awal pula. Ini artinya, Anda punya lebih banyak waktu untuk dihabiskan bersama keluarga di rumah, hitung-hitung melepas rindu.

4. Gunakan maskapai full-service yang memberikan kenyamanan lebih dengan harga bersaing

Manfaatkan maskapai full-service yang sebelumnya tidak masuk dalam opsi penerbangan Anda. Pada masa mudik, harga tiket pesawat Low Cost Carrier (LCC) bisa naik dua kali lipat, sedangkan harga tiket maskapai full-service relatif stabil.

Dengan harga yang tak jauh berbeda, Anda bisa menikmati kenyamanan khas maskapai full-service. Beberapa kelebihan maskapai ini dibandingkan LCC adalah fasilitas makanan dan ruang kaki yang lebih luas, sehingga nyaman bergerak. Ruang kaki yang luas ini menguntungkan bagi Anda yang mudik bersama balita. Si kecil tidak akan merasa sempit dan rewel selama perjalanan.

Berbekal empat trik di atas, mestinya kenaikan harga tiket menjelang Lebaran tak lagi membuat Anda panik. Bila tiket mudik sudah aman di tangan, Anda pun bisa beralih mengurusi keperluan lainnya dengan lebih santai. Selamat mempersiapkan mudik!

sumber; Tribunnews

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *